Dalam pemilihan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) masa bakti 2022/2023 di Laboratorium IPA UPT SMPN 7 Banjit dengan sistem E-Voting pasangan nomor urut satu Erik Valeno dan Ashiva Avrelia memenangi proses pembelajaran demokrasi di sekolah sebagai praktik proyek profil pelajar Pancasila.
Ada Empat calon yang dipilih oleh warga sekolah pada pemilihan hari ini Jum'at 7 Oktober 2022 dengan sistem E-voting "One Man One Vote' yakni Calon nomor satu adalah Erik Valeno dan Ashiva Avrelia, Pasangan nomor urut dua adalah Dea Nasyila dan Clara Lediya, Pasangan nomor urut tiga adalah Veri Akbar dan Veli Cahyani serta pasangan nomor urut empat adalah Nuril Muzaki dan Anggun Meidiyana. Keempat calon telah mengikuti tahapan mulai dari pendaftaran,undian nomor urut dan kampanye calon lalu debat kandidat calon ketua dan wakil ketua OSIS hingga pemilihan hari ini.
Antusias seluruh warga sekolah dalam melakukan pemilihan OSIS ini laiknya sebuah pesta demokrasi seperti Pemilu dan Pemilukada yang kerap kali di saksikan oleh peserta didik dan kali ini mereka melakukanya sebagai proses pengenalan demokrasi sejak dini sekaligus praktek dalam kegiatan pembelajaran terutama mata pelajaran PPKn dan IPS serta sebagai praktek dalam nilai-nilai profil pelajar Pancasila saat ini di lingkungan UPT SMPN 7 Banjit.
Menurut Pembina Kesiswaan UPT SMPN 7 Banjit Dwi Jayanthi, S.Pd.Gr bahwa rangkaian pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS ini merupakan proses rutin yang dilakukan setiap tahun tapi kali ini kita lakukan melalui E-Voting dengan pemanfaatan jaringan internet sekolah yang positif menuju digitalisasi sekolah dan melek teknologi bagi semua warga sekolah termasuk dalam rangkaian program kegiatan pemilihan Ketua OSIS yang baru jelas Dwi Jayanthi yang juga Calon Guru Penggerak angkatan ke 4 itu.
Lebih jauh lagi Pembina OSIS UPT SMPN 7 Banjit Andre Iwais, S.Pd menjelaskan bahwa penerapan praktek demokrasi dalam pemilihan OSIS diharapkan mampu membantu visi misi sekolah dengan melibatkan seluruh komponen sekolah dalam mewujudkan sekolah yang maju dan berprestasi, "OSIS sebagai organisasi intra sekolah diharapkan mampu menjadi suri tauladan dalam mewujudkan kedisplinan, ketertiban dan prestasi peserta didik lainya sehingga proses pembelajaran dan prestasi non akademik dapat diraih kedepannya sebagai peserta didik yang berkarakter baik secara agamis, berbudaya dan cerdas",pungkas Andre yang juga mengampu mata pelajaran Bahasa Inggris.
Dari 165 warga sekolah baik peserta didik dan dewan guru beserta staf tata usaha yang ikut dalam pemilihan OSIS UPT SMPN 7 Banjit diraih suara sebagai berikut:
1.Calon nomor satu Erik Valena dan Ashiva Avrelia: 70 suara (42,4%)
2.Calon nomor urut dua Dea Nasyila dan Clara Lediya: 38 suara (23%)
3.Calon nomor urut tiga Veri Akbar dan Veli Cahyani: 8 suara (4,8%)
4.Calon nomor urut empat Nuril Muzaki dan Anggun Meidiyana: 60 suara (36,4%)
Dengan diraihnya jumlah suara tertinggi dari pasangan nomor urut satu Erik Valeno dan Ashiva Avrelia sebanyak 70 suara atau 42,4% maka dipastikan akan menjadi Ketua dan Wakil Ketua OSIS periode 2022/2023 yang rencananya akan dilantik pada Senin 17 Oktober 2022. Ditemui di lokasi pengumuman hasil suara pemilihan OSIS secara E-voting Ketua OSIS terpilih Erik Valeno berjanji akan bekerja sebaik-baiknya dalam menjalankan program OSIS dan amanah dalam memimpin kepengurusan baru ini.(Admin).